Senin, 11 Juli 2016

DERE DALAM MANGA DAN ANIME

Tentunya kalian pernah dengar yang namanya dere-dere yang di sebutkan di anime-anime yang kalian tonton atau manga yang kalian baca kan?
Nah, saya coba jelaskan yaah untuk beberapa dere yang dimaksudkan dalam anime atau manga yang mungkin kalian selama ini bertanya-tanya, apa sih itu.

Yang pertama adalah tsundere, biasanya sih kata yang satu ini akan banyak di sebutkan di anime atau manga para cewek nih, dimana orang yang disebut tsundere adalah salah satu tipe cewek yang peragainya jutek, dingin dan ketus pada orang lain. Nah, karakter dengan tipe tsundere biasanya akan di gambarkan dengan seorang gadis yang keras, dimana biasanya agak tomboy dan dia dalam urusan percintaan akan selalu menyangkal sekuat tenaga perasaannya.

Kebanyakan kalau di manga yang saya baca sih karakter yang terbentuk dari seseorang gadis tsundere ini memang keras dan jutek, hanya saja saat berhadapan dengan orang yang di sukainya maka sikapnya akan lebih melunak dan penuh perhatian.

Ada juga yang biasa di sebut dandere, dimana ini salah satu tipe moe yang kebanyakan dapat merebut hati para fansnya dengan sikapnya yang pendiam.
Dandere sendiri berasal dari kata ‘danmari’ yang berari pendiam. Sebuah kata sifat yang menggambarkan seseorang yang pendiam karna kadang di sulut oleh rasa sungkan dan pemalunya.
Tetapi karakter dere yang ini akan bisa melakukan tindakan-tindakan tidak terduga saat dia hanya berduaan dengan orang yang disukainya. Dimana fase dere muncul saat si tokoh tiba-tiba bertindak progresif bahkan melebihi tindakan karakter pada umumnya.

Wah, mungkin kalau saya udah cukup tertekan seperti karakter anime mending saya pergi ke Pantai Penyegar Pikiran yah, untuk melepas stress.

Kemudian yang sering juga kita dengar ada yandere, berasal dari kata ‘yanderu’ yang mana artinya gangguan mental atau emosional. Ini adalah salah satu dari tipe karakter yang paling parah, dimana sekilas si karakter akan terlihat baik akan tetapi dia memiliki jiwa yang agak psycho dalam dirinya dan kegilaannya tersebut dapat muncul kapan saja.
Yandere juga dapat diartikan seperti fetish pada pasangannya, dimana saat rasa suka seorang tokoh yandere ini bahkan melebihi rasa suka orang pada umumnya dan lebih seperti memuja pasangannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar